Skylar Comeback Pasti Terjadi, Dyffa Angkat Bicara

Skylar Comeback Pasti Terjadi, Dyffa Angkat Bicara

Mobile Legends
19 May 2025
5 views

Skylar comeback menjadi salah satu bahasan menarik musim ini. Ketika Gold Laner terbaik di Indonesia memilih rehat pada MPL ID S15, banyak orang bertanya-tanya dan mendebatkannya.

Beruntung hal ini tak terlalu kencang karena RRQ Hoshi ternyata sukses tampil baik tanpa Skylar. Toyy mampu mengisi kursi sang pemain dengan sangat apik. Tapi, pertanyaan baru pun muncul.

Skylar comeback

Karena performa bagus Toyy, apakah ada potensi Skylar comeback? Hal ini sudah dibahas banyak orang, mulai dari Mas Ade sampai Vyn. Keduanya menganggap Skylar masih sangat bisa bermain kembali.

Tapi sama-sama mempertanyakan apakah RRQ masih memiliki tempat untuk Skylar setelah apa yang terjadi musim ini.

Sampai akhirnya Skylar menegaskan soal ini. Bahkan tunangannya, Dyffa, memastikan satu hal yang tentu menjadi kabar baik untuk komunitas Mobile Legends.

Skylar Comeback Sudah Dipastikan

Skylar comeback

Saat sedang streaming Skylar dan Dyffa membahas serius soal potensi comeback ini. Skylar menjelaskan dia akan sangat mengerti kondisi di mana dia bisa comeback dan tidak.

Dyffa semakin menjelaskan bahwa kekasihnya itu pasti akan comeback di MPL ID S16 apapun caranya. Maksudnya tentu ke arah di RRQ atau tidak.

"Kalau buat sekarang 100 persen Skylar akan main musim depan, bagaimanapun dan apapun caranya," jelas Dyffa dengan tegas. 

"Kalau buat sekarang yes Im back," tambah Skylar.

Hal ini memperlihatkan Skylar masih haus dan lapar akan scene kompetitif. Tinggal siapa tim yang bisa dan berani menawar harga super lagi untuk Skylar. Melihat RRQ tak akan semudah itu untuk melepas ikonnya itu.

Atau malah RRQ yang akan kembali memberi kesempatan untuk Skylar trial pada musim depan? Tak ada yang tahu. Yang pasti, semua tergantung hasil apa yang didapatkan RRQ pada MPL ID S15 ini.

Jika mereka juara, rasanya salah untuk change the winning team. Tapi jika tidak, Skylar comeback di RRQ adalah hal yang sangat mungkin.

Nantikan informasi-informasi menarik lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games ya. Kamu juga bisa dapatkan voucher game untuk Mobile Legends dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games.