Daftar Game yang akan Meninggalkan Xbox Game Pass pada 15 Juli 2025!

Daftar Game yang akan Meninggalkan Xbox Game Pass pada 15 Juli 2025!

Games
03 July 2025
6 views

Layanan Xbox Game Pass sangat sepadan dengan harga yang ditawarkan. Banyak yang mungkin menolak konsep library game mereka terkunci di belakang layanan berlangganan, namun kenyataannya pelanggan mendapatkan akses ke pilihan judul game yang beragam dengan biaya bulanan yang sangat terjangkau.

Tiap bulan Xbox menambahkan beberapa judul baru ke daftar Game Pass untuk memperbanyak pilihan para pemain. Seperti biasa, tentunya beberapa game di Xbox Game Pass akan datang dan pergi. Pada 15 Juli 2025 nanti, akan ada 6 game yang ditarik dari Xbox Game Pass. Berikut daftarnya:

  • Flock (Cloud, Konsol, dan PC)
  • Mafia Definitive Edition (Cloud, Konsol, dan PC)
  • Magical Delicacy (Cloud, Konsol, dan PC)
  • Tchia (Cloud, Konsol, dan PC)
  • The Callisto Protocol (Cloud, Konsol, dan PC)
  • The Case of the Golden Idol (Cloud, Konsol, dan PC)

Mafia Definitive Edition jadi salah satu game yang wajib kamu coba sebelum dihapus dari Game Pass. Mafia Definitive Edition adalah versi remake total dari game Mafia yang pertama kali dirilis pada tahun 2002. Dikembangkan oleh Hangar 13 dan dirilis oleh 2K Games pada tahun 2020, game ini membawa pemain ke kota fiksi Lost Heaven pada era 1930-an. 

Dengan grafis modern, pengisi suara baru, dan cutscene yang diperbarui, remake ini tetap mempertahankan inti cerita aslinya, yakni perjalanan seorang sopir taksi bernama Tommy Angelo yang terlibat dengan dunia kriminal setelah insiden tak terduga membawanya masuk ke keluarga mafia Salieri.

Pastikan juga untuk mencoba game lainnya sebelum pergi dari Game Pass!

Nantikan informasi-informasi menarik lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games ya. Kamu juga bisa dapatkan voucher game untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games!